Hati-Hati! Di Kendaraan Pribadi Juga Masih Bisa Tertular COVID-19!

Hati-Hati! Di Kendaraan Pribadi Juga Masih Bisa Tertular COVID-19!

Hati-hati! Di Kendaraan Pribadi Juga Masih Bisa Tertular COVID-19! – Banyak yang merasa bahwa dengan menggunakan mobil pribadi menjamin dirinya lebih terjauh dari virus Covid-19. Memang betul mungkin dengan menggunakan mobil pribadi kita akan jauh lebih aman ketimbang dengan kendaraan umum, tetapi bukan berarti dengan menggunakan kendaraan pribadi, kita 100% aman dari Covid-19.

Penularan dapat terjadi saat menggunakan kendaraan pribadi bersama orang yang sehari-hari tidak tinggal serumah. Tentunya orang-orang yang tidak tinggal serumah dapat membawa virus dari luar dan masuk ke dalam mobil, walaupun orang tersebut negatif Covid-19 jika orang tersebut tidak menjaga kebersihannya sendiri, virus yang mungkin menempel pada permukaan kulit orang tersebut, dapat berpindah kedalam atribut di dalam mobil.

Penularanpun dapat terjadi saat keluar dari kendaraan pribadi, contohnya saat mengambil uang ke ATM, mengisi bensin, kerja, dan hal-hal lain yang banyak menyentuh objek publik. Aliran udara di dalam mobil juga dapat menyebabkan penularan Covid-19, resiko akan sangat meningkat pada situasi jika jendala mobil tidak ada yang dibuka.

Untuk itu, kita perlu tetap usahakan untuk menjaga jarak dan membatasi jumlah orang yang boleh naik kendaraan pribadi, karena jika semakin banyak penumpang yang berada di dalam mobil pribadi, resiko penularan pun semakin tinggi, dan usahakan untuk tidak menggunanakan kendaraan pribadi bersama orang yang tidak tinggal serumah. Atur juga ventilasi dan sirkulasi udara di kendaraan pribadi dengan cara membuka jendela jika memungkinkan, dan atur AC kendaraan agar berada dalam pengaturan non-recirculation mode.

Rajin-rajinlah desinfektan kendaraan pribadi terutama pada bagian yang sering disentuh. Dan yang terakhir,  menggunakan masker dalam kendaraan pribadi jika perlu dilakukan.

Visit Social Media NeoClinic here